slider slider slider slider slider

Rapat Perencanaan Pembangunan Pertanian

Tarakan - Dinas Pertanian dan Ketahahanan Pangan (DPKP) Provinsi Kalimantan Utara melaksanakan Rapat Koordinasi (Rakor) Perencanaan Pembangunan Pertanian, kegiatan tersebut merupakan wadah untuk mensinkronisasi usulan-usulan Kabupaten/Kota, Rakor ini menjadi bagian tahapan dari rangkaian penyusunan perencanaan pembangunan daerah dan pusat, sinkronisasi dan harmonisasi dengan Kabupaten/Kota perlu dilaksanakan untuk mencapai target pembangunan nasional yang dilaksanakan di Royal Hotel Tarakan, Rabu (23/02/2023).


Adapun pokok-pokok pembahasan setiap Desknya yaitu :
1.Desk Tanaman Pangan dan Hortikultura (Data pengembangan desa mandiri benih beserta nama petani, data CPCL pupuk NPK dan PHC);
2. Desk Peternakan (Data kandang existing unggas, babi: luas potensi padang penggembalaan untuk sapi dan kambing serta data pelaku usaha pangan asal hewan);
3.Desk Perkebunan (Luasan data PSR/ Plasma dan data SHP STDB, data spasial perkebunan besar berupa ijin lokasi, HGU);
4. Desk Sarana dan Prasarana Pertanian (SHP optimasi lahan beserta nama petani dan data SHP LP2B);
5. Desk Ketahanan Pangan (Update nama anggota KWT);
6. Desk Penyuluhan (Update data nama petani per kelompok tani).

#rakor #pembangunanpertanian #rapatkoordinasi #kaltaradihati #kaltararumahkita #petanikaltara #petanisejahtera

IG : pertanian_kaltara | FB : Pertanian Kaltara | Web : dpkp.kaltaraprov.go.id